3 Cewek Membawa Nama Baik Indonesia

Tiga Dewi MURI adalah trio yang terdiri dari tiga remaja putri asal Surabaya, yakni Jesslyn Julia Gunawan, Lita Liviani Tandiono dan Gillian Geraldine Gani. Walau terbilang masih ABG (Anak Baru Gede), namun prestasi mereka dalam hal meracik nada-nada melalui piano, flute, biola, cello dan recorder bisa jadi sudah mencapai taraf master.

Jesslyn Julia Gunawan


Jesslyn misalnya. Pada usia 13 tahun, Jesslyn telah meraih high score pada ujian royal piano grade 8 dari Associated Board of the Royal Schools of Music (ABRSM) Inggris. Platinum dan Gold Award di bidang kompetisi resital piano dan biola di Malaysia, Singapura, Australia dan Italia pun, telah ia koleksi di rumahnya. Ia juga pernah memecahkan rekor MURI sebagai anak Indonesia termuda (9 tahun 5 bulan) yang masuk Top Winner di kompetisi musik internasional dengan piano dan biola di Italia pada 2005 silam. Kabar teranyar, Oktober 2010 lalu, Jesslyn memenangkan Tureck International Bach Competition for Young Pianists di New York City, Amerika Serikat. Kompetisi internasional tersebut diikuti oleh puluhan pianis dari Amerika, Eropa, dan Asia.

Gillian Geraldine Gani


Tak kalah mengkilap dengan Jessyln, Gillian pun juga telah mengoleksi banyak piagam penghargaan dari berbagai kompetisi dunia, mulai dari Singapura, Malaysia, Jepang hingga Australia. Di MURI, ia menorehkan namanya sebagai pianis usia 12 tahun yang menggelar resital piano tunggal dengan repertoar 4 impromptu dan 4 scherzo karya Frederick Chopin. Ia juga merupakan pianis muda pertama yang menggelar resital piano tunggal dengan satu tangan (kiri). Tidak hanya berprestasi dimusik, di sekolah, gadis kecil penyuka es krim tersebut selalu menjadi yang terbaik di kelas. Bahkan, tahun ini dia meraih predikat siswa teladan di sekolah.

Lita Liviani Tandiono

Credit: Angger Bondan

Gadis cilik kelahiran 18 Mei 1996 ini mampu memainkan piano, biola, flute dan cello sama baiknya pada sebuah orkes musik yang membuatnya memecahkan rekor MURI sebagai musisi termuda yang mampu menguasai 4 alat itu dengan tingkat excellent. Lita telah menguasai instrumen piano sejak usia empat tahun setengah, biola di sekitar usia enam tahun, cello pada usia delapan tahun dan flute pada usia sembilan tahun.Bergabung dalam trio Tiga Dewi MURI, Lita dan ketiga temannya kembali memecahkan rekor MURI sebagai grup pertama di dunia yang mampu memainkan 5 alat musik secara bergiliran dalam satu lagu. 25 November mendatang, Lita akan turut bermain dalam konser tunggal Ruth Sahanaya. Ia didapuk untuk memainkan biola.

Facebook Page Lita: http://www.facebook.com/pages/Lita-Liviani-Tandiono/161854457735

Referensi: KickAndy, Gading Community, Pikiran Rakyat


Sumber : http://www.indonesiaberprestasi.web.id/2010/11/lita-liviani-pemusik-cilik-dengan-potensi-besar/

0 komentar: