395 Siswa SMA Pekanbaru Ikuti UN Ulang
Pekanbaru (ANTARA)- Sebanyak 395 siswa SMA/MA/SMK di Pekanbaru mengikuti Ujian Nasional (UN) ulang pada Senin (10/5) mendatang.
Kepala Bidang Pengembangan Sekolah Menengah Dinas Pendidikan Pekanbaru, H Addauri, di Pekanbaru, Minggu, mengatakan 395 siswa itu terdiri dari 35 siswa SMA, 327 siswa SMK, dan 33 siswa MA.
"UN ulang itu akan dilakukan pada lima lokasi. Untuk SMA di SMAN 9 dan SMAN 5 Pekanbaru, sedangkan MA di MAN 2 Model Pekanbaru. Untuk SMK di SMKN 3 Pekanbaru dan SMK Muhammadyah 2," katanya.
Untuk soal UN ulang dari Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas), katanya, sudah diterima pihak Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru pada Sabtu (8/5).
Rencananya, soal UN ulang akan didistribusikan pada lima sekolah tersebut pada Senin (10/5) subuh.
"Bentuk soalnya sendiri, saya tidak tahu persis seperti apa. Namun diperkirakan tidak berbeda jauh dengan soal pada UN utama yang lalu. Kalau soalnya lebih berat dari UN utama, sama saja dengan `membunuh` siswa," katanya.
Perlakuan UN ulang sama dengan UN utama yakni tetap ada pengawas silang. Ia mengharapkan pada siswa yang mengikuti UN ulang bersungguh-sungguh dan tidak meremehkan UN ulang.
"Disdik menargetkan siswa dapat lulus 100 persen dalam UN ulang ini," tegasnya.
Ia mengatakan jika terdapat siswa yang tidak lulus dalam UN ulang itu, maka disarankan untuk mengambil paket C yang ijazahnya sama dengan ijazah SMA.
Sumber : http://id.news.yahoo.com/antr/20100509/tid-395-siswa-sma-pekanbaru-ikuti-un-ula-f9ffe45.html
Next Update Post Indonesia Furniture Handicraft Wholesale Marketplace
0 komentar:
Post a Comment